Semarang, Pasca terjadinya kebakaran dashyat di pasar Genuk Sari
tepatnya di jalan Raya Kaligawe, Kelurahan Genuksari, Kecamatan Genuk, Kota
Semarang, Jawa Tengah, Jumat (1/3/2013), dini hari., aktifitas pasar genuk sari
terlihat pulih kembali, sebagian besar pedagang tidak mempunyai pilihan lain
kecuali berjualan seperti biasanya, seperti halnya Ibu Tun salah satu penjual
sayur di pasar genuk sari semarang itu menuturkan, “tidak ada pilihan kecuali
berjualan lagi, sayur bisa busuk kalo hari ini bisa terjual” tegasnya.
Pasar genuk sari yang tiba-tiba terbakar pada jumat dini
hari tadi mengakibatkan penjual
menggelar daganganya di trotoar pinggir jalan, akibatnya beberapa ruas jalan
seperti jalan Wolter Monginsidi terjadi
kemacetan yang cukup parah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar